Makineksis.com, KUTAI TIMUR - Sukses digelar halalbihalal Kerukunan Warga Sangkulirang (KWS), Minggu (26/05/2024) yang berlangsung di Hotel Mesra Sangkulirang Kabupaten Kutai Timur (Kutim)
Tampak hadir menyukseskan kegiatan tersebut yakni Ketua KWS Kabupaten Kutim, H Irdiansyah (akrab disapa Wewe), Wakil Bupati Kutai Timur (Kutim) DR H Kasmidi Bulang, ST., MM, Ketua DPRD Kutim, Joni.,.S.Sos, Hasnah dan Hasbullah, Pembina yang juga Ketua Daerah Otonomi Baru (DOB), Prof Juremi serta Camat Karangan, Kaliorang, salah satu tokoh masyarakat berlatar belakangĀ pengusaha (egineer) H Kadar ST, Kapolsek, Koramil, kepala desa, tokoh agama dan tokoh masyarakat
Keterangan foto : Pengalungan sorban oleh penceramah di Sangkulirang kepada H Kadar disaksikan ribuan mata masyarakat sangsakakukar
Yang mana suatu kehormatan bagi tokoh pengusaha H Kadar ST di sela rangkaian halalbihalal itu mendapatkan pengalungan kain sorban di atas panggung kebesaran disaksikanĀ ratusan massa atau jemaah yang hadir dihalaman masjid utama Sangkulirang pada malam harinya.
Sementara Ketua KWS Sangkulirang H Irdiansyah (Wewe) mengatakan prosesi halalbihalal sebagai sarana saling mempererat tali silaturahmi dan ruang untuk saling memaafkan satu dengan lainnya.
Wartawan menanyakan kepada H Kadar ST terkait pengalungan kain sorban yang diberikan oleh tokoh agama terkemuka sekaligus pencerahan pada agenda tersebut.
"Alhamdulillah saya sama sekali tidak menyangka dikalungkan sorban, suprise juga luar biasa atas penyambutannya terima kasih banyak," ucap H Kadar ST.
H Kadar ST sangat mengapresiasikan terselenggaranya halalbihalal KWS terutama dalam memperkuat lentera kebersamaan. "Sukses selalu KWS mari bersama - sama kita tingkatkan ikatan silaturahmi," tutupnya.(aji/rin)
Tulis Komentar