Kutai Timur - Duka nestapa mengiringi perjalanan hidup
Dedi Kurniawan yang tak lagi mendapatkan kasih sayang kedua orang tua yang
telah almarhum dan almarhumah.
Derita tak terhenti sampai disitu, lagi - lagi duka cita
mendalam hinggap di benak Dedi yang juga harus menerima kenyataan sang kakak
kandungnya dalam kondisi mengandung juga berpulang keharibaan Allah Swt.
Tak memiliki panutan yang harus didengarnya lagi,
menyebabkan Dedi nyaris berputus asa.
Khawatir akan terjerumus akan hal - hal negatif sepasang
suami istri (pasturi) Kasim, Tina tergugah peduli akan nasib masa depan anak
tersebut. "Awalnya setelah orang tua, kakak kandungnya meninggal dunia,
anak ini salah pergaulan. Ada satu kejadian yang membuatnya sadar disaat
dirinya mengalami accident, kecelakaan lalu lintas (lakalantas)," jelas
suami tercinta Tina, Kasim.
Kasim mengungkapkan akibat kejadian lakalantas itu
menyadarkan Dedi kembali di jalan yang benar."Sampai - sampai sepeda
motornya tidak diambil di kantor polisi pasca kejadian, lakalantas"bebernya.
Media menanyakan suami Tina, sepeninggalnya orang tua, kaka
kandung dengan waktu berdekatan lantas saat sekarang tinggal bersama siapa?
"Itulah, saya salut dengan kebesaran hati kakak iparnya yang masih mau
menampung Dedi walau kakak kandung anak itu juga mantan istri si kakak Ipar dan
telah meninggal dunia. Akan tetapi kakak iparnya rela merawatnya seperti adik
kandungnya sendiri," ungkap Kasim kepada media.
Kasim menegaskan Dedi terbilang tidak mampu. "Akhirnya
saya bersama istri memotivasi si anak agar untuk bersekolah, kebetulan anak ini
betetanggan dengan saya bahkan semasa kedua orang tua serta kakak kandungnya
belum meninggal dunia kebetulan kami bertetangga," katanya lagi.
Atas apa yang dialami Dedi maka Kasim bersama istri Tina
mengisahkan perjalanan hidup si anak kepada istri pertama anggota DPRD Kutim
Masdari Kidang, Bunda Mursidah.
"Syukur Alhamdulillah ternyata ibu istri dari anggota
dewan om Kidang kala itu langsung menjadikan Dedi sebagai anak angkatnya,"
beber Kasim mengisahkan kembali.
Kasim menuturkan sejak Mursidah menganggap Dedi sebagai anak
angkatnya."Langsung oleh ibu Mursidah didaftarkan di sekolah SMAN 1
Kecamatan Bengalon Kabupaten Kutai Timur, hingga lulus sekolahnya,"
urainya.
Untuk itu belum lama ini, sebagai bentuk terima kasih Dedi kepada istri anggota Dewan Mursidah, Kidang, Kasim dan istrinya Tina maka digelar acara syukuran kecil - kecilan. "Membanggakannya lagi Dedi mampu membalas kebaikan budi ibu Mursidah Kidang, Kasim, Tina yang mana selama bersekolah mendapatkan bea siswa lajur murid kurang mampu," imbuh Kasim.(aji/rin)
Tulis Komentar